Cara Membuat Blog Pribadi di Blogspot Terbaru 2019

Cara Membuat Blog Pribadi - ini merupakan awal dimana Anda bisa mempublikasikan semua hal tentang diri Anda ataupun yang sedang Anda alami. Selain itu Anda juga bisa berbagi hal-hal menarik seperti tutorial, membuat kue, memakai hijab dan hal menarik lainnya yang sekiranya bisa anda bagikan kepada orang lain di seluruh penjuru dunia melalui blog di blogspot.

Cara Membuat Blog Pribadi di Blogspot Terbaru 2019

Selain menjadi tempat untuk berbagi hal menarik di sekeliling anda, ternyata dengan cara membuat blog juga bisa menghasilkan uang. Yah tepatnya sebagai penghasilan sampingan selain anda bekerja di tempat anda bekerja saat ini. Anda yang masih berstatus pelajar maupun mahasiswa juga bisa menghasilkan uang lewat blog. Memang ini bukan berita baru lagi namun saya yakin masih ada yang belum tahu tentang hal ini.

Cara membuat blog yang saya bagikan kali ini saya ambil berdasarkan pengalaman pribadi pada saat mulai membuat blog ini. Jadi anda jangan kuwatir karena semua materi yang saya berikan ini sudah saya buktikan sendiri dan berhasil. Waktu itu saya ingin berbagi pengalaman kepada orang lain tentang apa yang saya ketahui. Kemudian saya memutuskan untuk membuat blog saja dan mulailah menulis artikel di blog ini.

Cara Membuat Blog Pribadi di Blogspot Terbaru 2019

Sebelum membuat blog anda harus mempersiapkan materi yang akan anda tuliskan di blog anda. Misalkan saja anda bisa membuat materi tentang kesehatan, teknologi, tutorial maupun materi lainnya yang sekiranya anda mampu untuk membuatnya. Setelah semuanya siap, silahkan mulai buat blog pertama anda dengan mengikuti semua langkah-langkahnya yang sudah saya tuliskan berikut ini:

1. Membuat akun di google
Syarat pertama yang harus dipenuhi sebelum anda membuat blog pribadi di blogspot adalah memiliki akun di google. Jika anda sudah memilikinya anda bisa melewati langkah ini. Namun jika anda memang benar-benar baru di ranah internet dan belum memiliki akun satupun di google, silahkan baca dahulu cara membuat akun google gratis terbaru 2019

2. Membuat Blog Pribadi Baru di Blogspot
Setelah anda memiliki akun di google, anda bisa mempergunakannya untuk membuat blog pribadi di blogspot. Silahkan ketikkan www.blogger.com di url browser anda atau klik saja ini. Masukkan nama email sesuai yang anda daftarkan pertama kali di google.

Cara Membuat Blog Pribadi di Blogspot Terbaru 2019

Misalkan di atas adalah nama email saya (sesuaikan dengan nama email anda) dan klik Berikutnya.

Cara Membuat Blog Pribadi di Blogspot Terbaru 2019

kemudian masukkan password email anda dan klik Masuk. Jika data yang anda masukkan benar, anda akan dialihkan ke akun Blogspot anda. Namun di sini anda belum benar-benar membuat blog. Untuk membuatnya silahkan klik Buat Blog seperti yang dilingkari biru.

Cara Membuat Blog Pribadi di Blogspot Terbaru 2019

Silahakan isikan:
Judul: (Judul blog anda yang akan tampil di bagian header)
Alamat: (alamat url yang akan digunakan mesin telusur maupun orang lain untuk menemukan blog anda) pastikan jangan ada spasi dan alamat blog tersedia
Template: (Pilih template blog yang sesuai selera anda)

Jika semuanya sudah lengkap, klik saja tombol Buat Blog

Cara Membuat Blog Pribadi di Blogspot Terbaru 2019

Sampai disini langkah cara membuat blog pribadi di Blogspot terbaru 2019 sudah selesai dan anda bisa melihat blog anda dengan klik tombol Lihat Blog. Tentunya blog pribadi anda masih kosong dan belum ada postingan artikel yang anda buat. Cara membuat postingan pertama di blogger akan saya tulis di postingan yang berbeda. Silahkan tinggalkan komentar anda tentang tulisan saya ini. Terimakasih.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Konversi Code
Disqus
Silahkan Berkomentar Dengan

Ada saran, kritik atau pertanyaan? Slahkan komentar