Cara Belajar Menggunakan Variabel dan Tipe Data di PHP

Cara Belajar Menggunakan Variabel dan Tipe Data di PHP - Saat baru mempelajari sebuah bahasa pemrograman pasti anda diwajibkan harus tahu cara menggunakan variabel. Namun setiap bahasa pemrograman memiliki aturan masing-masing dalam menggunakan variabelnya. Pada tulisan ini anggaindriya.net akan memberikan penjelasan dan contoh penggunaan variabel di php yang mudah dimengerti.

Cara Belajar Menggunakan Variabel dan Tipe Data di PHP

Oke sebelum kita belajar menggunakan variabel dan tipe data di php, mungkin bagi anda yang masih awam di dalam pemrograman ada yang belum tahu apa itu variabel. Variabel adalah sebuah istilah yang digunakan di dalam bahasa pemrograman untuk menampung sebuah nilai yang telah ditentukan. Nilai di dalam bahasa pemrograman sering disebut tipe data yang bisa berupa string (huruf/kata/kalimat), integer (angka bulat), float (angka desimal), boolean, array, null dan objek. Di php membuat variabel harus diawali oleh tanda ($) dolar dan diikuti oleh karakter atau underscore. Setelah tanda dolar tidak boleh langsung diikuti oleh angka maupun simbol-simbol lain selain underscore.

Masih bingung? Silahkan lihat kode di bawah
<?php 
//contoh penggunaan variabel yang salah
$88nama
$%nama

//contoh yang benar
$nama
$_nama
$Nama

?>
Ada yang perlu diperhatikan juga bahwa penulisan variabel itu case sensitive artinya huruf kecil sama huruf besar berbeda. Anda bisa melihat tampilan kode baris nomor 7 itu berbeda dengan nomor 9. Varibel pada potongan kode php di atas belum memiliki nilai, mari kita modifikasi dengan memberikannya nilai.
<?php 
//contoh variabel yang memiliki nilai
$nama = "Angga Indriya"; //string
$tinggi = 170; //integer
$berat = 65.55; //float
$status = true; //boolean hanya ada dua yaitu true atau false
$isi = null; //null
$siswa = array('Budi', 'Jono', 'Danang', 'Sri', 'Siti');

?>
Bisa anda perhatikan perbedaan penulisan dari masing-masing tipe data di atas. Jika variabel berisi tipe data string harus diapit tanda petik satu atau petik dua.

Menampilkan isi variabel ke layar monitor.
Untuk menampilkan isi variabel di layar, anda bisa memanggil nama variabelnya tanpa diikuti isi variabelnya.
<?php 
echo $nama;
echo $tinggi;
echo $berat;
?>
Selamat jika anda menuliskannya dengan benar anda akan melihat nilai variabel di layar monitor anda. Jika masih ada yang error atau belum ada tampilan apapun, silahkan cek lagi kode anda atau tanyakan melalui kolom komentar di bawah.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Konversi Code
Disqus
Silahkan Berkomentar Dengan

Ada saran, kritik atau pertanyaan? Slahkan komentar